Cara Menata Meja Kerja agar Selalu Semangat Duduk Seharian

Screenshot 2023 0316 170933
Source : pexels.com

Tips menata meja kerja tidak hanya akan membantu membuat suasana ruangan menjadi lebih nyaman tapi juga membantu menjaga suasana hati kita ketika bekerja.

Meskipun banyak dianggap hal yang sepele, tapi menata meja kerja adalah hal yang sangat penting. Bisa dibayangkan, bagaimana rasanya jika kita bekerja selama berjam-jam tapi pada meja yang jauh dari kata nyaman? Dan ada banyak tumpukan kertas di sana-sini?

Benar. Justru kita akan cepat merasa jenuh, lelah bahkan depresi dengan melihat pemandangan seperti itu. Jadi, mari kita coba tips menata meja kerja agar semangat kita kerja tetap membara.

 

Kerja Makin Semangat dengan Meja yang Cantik dan Rapi, Ini Cara Menatanya

 

  • Selalu Merapikan Alat Tulis

Hal pertama yang bisa Anda lakukan adalah selalu merapikan dan mengembalikan alat tulis ke tempatnya setelah digunakan. Hal ini untuk menghindari adanya ceceran benda-benda yang tidak terpakai di area meja kerja.

Banyaknya barang di meja, tentu akan mengurangi space meja, sehingga terlihat lebih sempit bahkan penuh.

 

  • Rutin Bersihkan Meja Kerja

Tidak hanya merapikan meja, Anda juga perlu membersihkan meja secara berkala. Untuk membersihkan meja kerja, Anda bisa menggunakan kain microfiber yang sudah dibasahi atau menyemprotnya dengan sedikit air.

Hal ini akan mempermudah mengangkat kotoran-kotoran di meja.Setelah itu, Anda bisa mengelapnya dengan kain kering. Anda bisa membersihkannya dengan tisu basah jika memang sangat mendesak. Setelahnya Anda juga bisa memilih taplak meja yang senada dengan meja atau warna dominan lain.

  • Pajang Tanaman Hias

Untuk memberikan suasana meja kerja yang lebih segar, cobalah untuk meletakkan sebuah tanaman hias kecil di sudut meja. Anda bisa memilih tanaman yang bisa hidup di air atau tanaman yang tahan tanpa air.

Beberapa tanaman yang sering digunakan untuk menghias meja kerja adalah sirih gading, kaktus dan juga lili paris.

 

  • Tambah Ornamen Hiasan

Meskipun ruangnya terbatas, meletakkan ornamen hiasan di meja juga bisa membantu menjaga semangat ketika bekerja. Namun, pastikan tidak menggunakan hiasan yang terlalu berlebihan.

Hiasan yang bisa dipilih adalah yang memiliki ukuran kecil, jika memungkinkan juga fungsional (seperti jam meja) atau yang memorable (contohnya foto keluarga atau foto dengan relasi).

 

  • Letakkan Barang yang Dibutuhkan Saja

Pastikan Anda hanya meletakkan barang-barang yang dibutuhkan saja di meja kerja. Hal ini untuk memaksimalkan luas meja yang cukup terbatas dan memudahkan merapikannya kembali setelah bekerja.

Beberapa barang yang wajib ada di meja kerja, antara lain : laptop atau PC, buku catatan, alat tulis kantor, kalender meja, ornamen hiasan secukupnya, storage, lampu meja, dokumen seperlunya dan tentu saja pilih keyboard maupun mouse sesuai corak dan kebutuhan.

Salah satu barang yang wajib ada di meja kerja adalah keyboard. Benar? Saat ini, sudah banyak keyboard estetik yang bisa Anda letakkan di meja kerja. Tidak hanya memberikan visual yang menarik tapi keyboard tersebut juga memiliki performa sebagaimana mestinya.

Keyboard semacam itu bisa Anda dapatkan melalui Robot Official Store di Blibli, marketplace terpercaya. Anda bisa mendapatkan berbagai macam keyboard sesuai kebutuhan dengan harga yang terjangkau karena banyak promo hingga gratis ongkir setiap hari.

Selain itu, Blibli juga hanya menyediakan barang asli yang terjamin kualitasnya, sehingga Anda tidak akan mendapatkan keyboard abal-abal. Tersedia layanan konsumen selama 24 jam juga memudahkan kita mendapatkan berbagai informasi dengan mudah dan cepat.

Meja kerja yang berukuran terbatas, jika Anda tata sedemikian rupa tentu bisa terlihat rapi bahkan lebih lapang. Semoga informasi tips menata meja kerja bisa membuat semangat kerja Anda tetap terjaga sepanjang hari.

Loading...

Tinggalkan Balasan